uke, membuat kolom auto increment pada oracle memang tidak seperti pada mysql yang bisa kita langsung tulis pada saat pembuatan kolom. membuat auto increment (kolom dengan nomer yang otomatis bertambah tiap insert) pada oracle, diperlukan beberapa tahap :
1. membuat tabel ->tentu, apa yang akan dipasang auto increment jika tidak ada tabelnya?? 🙂
2. membuat squence -> untuk meng-isikan column ID nantinya.
3. membuat trigger -> TRIGGER sebelum melakukan insert ke table TB_NAME, artinya perintah ini akan dijalankan sebelum terjadi insert di table TB_NAME.
baiklah, sekarang saatnya untuk contoh code dari 3 tahap di atas :
membuat table :
SQL> CREATE TABLE TB_NAME
(ID NUMBER PRIMARY KEY,
NAME VARCHAR2(50));
kelak, kolom id itulah yang akan dijadikan kolom auto increment.
membuat squence :
SQL> CREATE SEQUENCE SQ_NAME
START WITH 1
INCREMENT BY 1;
membuat Trigger before insert :
CREATE OR REPLACE TRIGGER TR_NAME
BEFORE INSERT
ON TB_NAME
REFERENCING NEW AS NEW
FOR EACH ROW
BEGIN
SELECT SQ_NAME.nextval INTO :NEW.ID FROM dual;
END;
jika berhasil, maka kolom id akan menjadi kolom auto increment.
selamat mencoba, selamat belajar. 🙂
One Response to “membuat auto increment pada tabel database oracle”
Sorry, the comment form is closed at this time.
hiahahahah, langsung ngakak aku……………